MALUTTIMES – Pj Bupati Pulau Morotai, Burnawan disambut demo di hari pertama bertugas, Kamis (30/5/2024). Aksi demo dilakukan puluhan mahasiswa Universitas Pasifik (Unipas) Pulau Morotai, Maluku Utara yang tergabung dalam Gerakan Aksi Mahasiswa (Geram).
Massa mendesak mantan Karo Hukum Setprov Malut ini untuk menyelesaikan sejumlah persoalan diinternal pemerintahan maupun di masyarakat, seperti transportasi untuk siswa Desa Saminyamau hingga pengaktifan koperasi nelayan di 88 desa.
“Kami meminta Pj Bupati yang baru dilantik, pak Burnawan agar segera menyelesaikan berbagai problem yang menjadi tuntutan kami,” teriak Koordinator Aksi, Fatah.
Dalam orasinya, Fatah juga menyinggung kinerja Polres Pulau Morotai. Dia mendesak segera mengusut dugaan mafia BBM jenis minyak tanah yang dilakukan oleh 9 sub agent.
“Karena selalu terjadi kelangkaan BBM jenis Mita di Morotai,”katanya.
Berikut tuntutan massa aksi saat menggelar unjuk rasa:
- Hadirkan transportasi laut, untuk siswa di Desa Saminyamau.
- Aktifkan koperasi nelayan di 88 desa.
- Inspektorat segera tuntaskan dana Bumdes di Desa Korago dan Sabatai Baru
- P jBupati segera evaluasi Kadis Perindagkop-UKM, Perhubungan, Pendidikan, Disnaker, Kesehatan dan Kadis Pertanian.
- Hadirkan Home industri lokal.
- Mempertanyakan kehadiran Perusda.
- Segera tuntaskan air bersih di desa Pandanga, Juanga, Mandiri, Joubela, Totodoku, Unipas dan RSUD Ir. Soekarno
- Polres dan Kejari segera periksa 9 sub agent minyak tanah.
- Segera tuntaskan jalan alternatif Desa Waringin.
- Hentikan import Barito
- Aktifkan Bumdes kelola Kopra.
- Tuntaskan sengketa Pilkades di 5 desa dan segera lantik kades terpilih.
- Segera aktifkan BBM subsidi nelayan.
- Dinas Pertanian harus lebih meningkatkan produktifitas pertanian.
(iki/red)