Pemda Morotai Klaim Berhasil Tekan Angka Stunting Jadi 11,7 Persen

MALUTTIMES – Asisten I Setda Pulau Morotai, Muhlis Baay menyatakan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara berhasil menekan angka stunting.

Terbukti, angka stunting Kabupaten Pulau Morotai yang sebelumnya 31,2 persen turun menjadi 11,7 persen di tahun 2023.

“Jadi dalam program stunting itu pemerintah daerah melakukan intervensi. Intervensi itu ada dua, ada intervensi spesifik artinya bukan berpengaruh langsung dan ada intervensi sensitif artinya yang berpengaruh langsung,” kata Muhlis Baay, Senin (3/6/2024).

Muhlis menjelaskan, intervensi sensitif yaitu pemberian makanan tambahan, pemberian obat tambah darah. Sedangkan intervensi spesifik yaitu intervensi yang tidak berpengaruh langsung.

“Dan hasilnya bukan naik tapi turun,” katanya.

Menurut dia, secara Nasional Kabupaten Pulau Morotai turun diangka paling pertama. Dimana dari 31,2 persen sekarang turun menjadi 11,7 persen.

“Padahal kalau nasional itu harusnya 14 persen. Tetapi kita di Morotai sudah dibawah rata-rata, sehingga kita paling dibawa sebagaimana dalam hasil SKI,” ujarnya.

“Itu survei pada tahun 2023. Nanti di tahun 2025 baru data tahun 2024  diumumkan lagi,” tandasnya.(iki/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *