Liga Inggris: Brentford Cukur Manchester United 4-0

BOLA – Manchester United mengalami mimpi buruk saat bertandang ke maskas Brentford. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan dicukur habis dengan skor 4-0 dalam pekan kedua Liga Inggris 2022/2023 di Stadion Gtech Community, Sabtu (13/8/2022) malam.

Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan tertinggal 4-0 pada babak pertama. Seluruh gol Brentford tercipta karena keroposnya pertahanan Setan Merah yang dipimpin Harry Maguire.

Petaka awal bagi MU terjadi di menit ke-10. Tekanan dua pemain lawan membuat Ronaldo melakukan kesalahan dan bola berhasil direbut Mathias Jensen di tengah lapangan.

Jensen kemudian mengirimkan umpan kepada Josh Dasilva yang berada di depan kotak penalti. Tanpa penjagaan yang ketat dari bek MU, Dasilva melepaskan tembakan ke pojok kanan gawang yang gagal diantisipasi De Gea.

Belum pulih dari gol Dasilva, gawang De Gea kembali bergetar di menit ke-18. Jensen berhasil memanfaatkan kesalahan umpan di kotak penalti untuk menjebol gawang MU. Brentford memimpin 2-0.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *