HMI Desak Mendagri Copot Pj Bupati Morotai Burnawan, Ini Alasannya

MALUTTIMES – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Pulau Morotai, Maluku Utara mendesak Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian agar mencopot Burnawan dari jabatannya sebagai Pj Bupati Pulau Morotai, karena dinilai tidak mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Mendagri harus copot Pj Bupati Pulau Morotai karena tidak mampu menciptakan harmonisasi birokrasi dan kesejahteraan bagi Morotai,” kata Afrizal Kharie, Ketua Umum HMI Cabang Pulau Morotai, Selasa (14/01/2025).

Dia mengatakan, selama kurang lebih delapan bulan menjabat sebagai Pj Bupati Pulau Morotai, Burnawan dinilai tidak menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik.

“Sejak menjabat pada bulan Mei tahun 2024 hingga saat ini, Pj Bupati hanya memperkeruh kondisi berokrasi. Contohnya, ada protes terjadi dimana-mana, mulai dari ASN demo soal keterlambatan pembayaran TTP, masyaralat demo soal infastruktur pendidikan yang bermasalah dan Pj Bupati berseteru dengan lembaga DPRD karena tunggakan pembayaran tunjangan,” katanya.

Menurut dia, harusnya Burnawan yang ditunjuk sebagai Pj Bupati Morotai bisa menjaga roda pemerintahan agar berjalan stabil.

“Bukan malah keluar daerah terus-menerus yang pada akhirnya melahirkan kegaduhan dimana-mana. Pj Bupati tidak mampu membimbing para pejabat dibawahnya mulai dari kepala OPD dan kepala desa dalam menjaga netralitas dalam Pilkada kemarin, dan pada akhirnya salah satu kepala desa di Morotai, harus masuk penjara karena terbukti terlibat politik uang,” ungkap Afrizal.

Selain itu, terhitung sejak Juli-Desember 2024, Pj Bupati telah menghabiskan anggaran daerah kurang lebih Rp800 juta hanya untuk perjalanan dinas keluar daerah. Sementara para pegawai mulai dari ASN, PPPK hingga honorer menjerit karena gaji dan tunjangan tak kunjung dibayar hingga berbulan-bulan.

Afrizal juga mendesak DPRD agar menggelar paripurna pemberhentian Burnawan dari jabatannya sebagai Pj Bupati Pulau Morotai demi keselamatan dan kesejahteraan masyarakat.

“Dugaan kami, seluruh masalah yang terjadi di Morotai bersumber dari kepemimpinan Pj Bupati Burnawan yang tidak mampu jalankan tugas dan tangungjawab, olehnya Mendagri harus mencopotnya. tandasnya.(iki/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *