MALUTTIMES – Pasar Jailolo yang ditinjau Menteri PUPR RI Basuki Hadimoeljono ternyata “Hadiah” Presiden RI Joko Widodo atas usulan Bupati Halmahera Barat (Halbar) Maluku Utara James Uang pada saat Presiden melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Halbar pada Rabu 28 September 2022 lalu.
Kedatangan Kepala Negara Republik Indonesia di Halbar beberapa waktu lalu, ternyata dimanfaatkan Bupati James Uang dengan menyiapkan usulan, yakni dokumen yang di dalamnya memuat permohonan pembangunan Infrastruktur Pasar Jailolo.
“Ada beberapa usulan dalam dokumen yang disiapkan pemda halbar untuk diserahkan ke Presiden Jokowi, dan salah satunya adalah permohonan pembangunan Infrastruktur Pasar Jailolo,” ungkap James Uang melalui siaran pers yang diterima redaksi Maluttimes.com, Selasa (03/08/2024).
Tak hanya itu, usulan lainnya dalam dokumen yang diserahkan langsung oleh Bupati Halbar James Uang ke Presiden Jokowi adalah pengembangan sektor Perikanan-Pertanian dan Parawisata yang menjadi potensi Halbar, selain itu juga, dalam usulan James Uang terdapat permohonan pembangunan infastruktur jalan dan jembatan di wilayah Kecamatan Loloda.
“Banyak permohonan di dalam dokumen yang kami sampaikan secara tertulis kepada Presiden,” kata James.
Selain merealisasikan usulan Bupati James Uang atas pembangunan Infrastruktur Pasar Jailolo, Presiden Jokowi juga telah memberikan hadiah lain berupa pembangunan Jembatan Kalibutu di loloda serta Infrastruktur lainnya yang telah dikerjakan oleh pemda halbar.
“Usulan yang termuat di dalam dokumen yang saya serahkan ke Presiden Jokowi itu selain pembangunan pasar, termasuk jembatan Kalibutu,” jelas Bupati.
Untuk jembatan kalibutu, James menambahkan, perencanaannya sejak tahun 2022 ketika Presiden Jokowi berkunjung ke Halmahera barat, dalam dokumen yang diserahkan Bupati Halbar ke Presiden ada beberapa usulan diantaranya kedi – jangailulu, laba Ruba Ruba dan jembatan kali Butu.
“Kalau Jembatan Kalibutu itu dokumennya saya serahkan ke pak presiden bersamaan dengan beberapa usulan, kemudian untuk memastikan, saya perintahkan Kadis PUPR Fachlis melakukan koordinasi, kalau tidak salah di bulan April 2024, tapi sebelum itu sudah ada usulan dalam dokumen yang saya serahkan ke pak Presiden itu,” ungkap James.
Untuk diketahui, sejumlah usulan dalam dokumen yang diserahkan Bupati Halbar James Uang kepada Presiden Jokowi itu telah di tinjau oleh Menteri PUPR RI, Basuki Hadimoeljono dan rencananya akan diresmikan oleh Wakil Presiden RI. K.H. Ma’ruf Amin.(all/red)