MALUTTIMES – Pemerintah Kepulauan Sula, Provinsi Maluku Utara mendapat bantuan kapal Bus Air Roro melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) transportasi lautan tahun 2023, untuk meningkatkan konektivitas antar pulau.
Serah terima bantuan kapal yang diberinama KMP Sula Bahagia itu dilaksakan di Galangan PT Royal Advance. Kapal tersebut direncanakan mulai beroperasi pada awal Desember 2023.
Kepala Dinas Perhubungan Kepulauan Sula, Chairullah Mahdi managatakan, dalam mewujudkan visi-misi Sula Bahagia, Pemerintah Daerah dibawah kepemimpinan Bupati Hj. Fifian Adeningsih Mus dan Wakil Bupati H. Saleh Marasabessy sudah mulai nampak hanya dalam 2 tahun labih dalam bekerja keras.
Dalam aspek perhubungan, mereka mampu menghadirkan atau mewujudkan transportasi yang baik dan cepat bagi masyarakat, mulai dengan di buka kembali aktivitas bandara Emalamo, menghadirkan pesawat Trigana Air jenis ATR 42 yang disubsidi dengan anggaran daerah.
“Kemudian lobi ke pemerintah pusat dengan menghadirkan kapal tol laut, juga bantuan-babtuan transportasi pedesaan seperti speedboat dan mobil,” kata Chairullah, seperti rilis yang diterima maluttimes.com, Kamis (16/11/2023).
“Ditambah lagi, pada hari ini juga hadir kapal bus air Roro KMP Sula Bahagia dengan kapasitas penumpang 65 orang dan 20 unit kendaraan roda 2 sudah diluncurkan dan dibuat persiapan untuk melayani masyarakat Mangoli-Sanana,” sambungnya.
Kehadiran kapal tersebut atas usaha dan kerja keras Pemerintah Daerah lewat Bupati dan Wakil Bupati membuat persiapan dan perencanaan maksimal dengan menyiapkan segala operasionalnya, sehingga pemerintah pusat percaya bisa mengadirkan kapal ini sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang kesusahan menghadapi musim ombak.
“Kapal ini akan melayani masyarakat rute Sanana-Mangoli-Sanana dengan mengisi kekosongan kapal ferry. Semoga dengan hadirnya kapal ini dapat menunjang dan membantu meningkatkan perekonomian masyarakat Sula,” pungkasnya.(tem/red)