Pasar Basanohi Kepulauan Sula Terbakar Hebat

MALUTTIMES – Pasar Basanohi Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara terbakar hebat.

Amatan reporter maluttimes.com di lokasi kejadian, kebakaran diperkirakan terjadi pukul 02:03 WIT, dini hari, Jumat (2/6/2023).

Saat ini para warga yang berjualan di pasar itu sedang sibuk mengumpulkan barang dagangan mereka untuk diselamatkan.

Terlihat satu unit mobil pemadam kebakaran sudah berada di lokasi sedang berusaha memadamkan api, dibantu warga sekitar.

Api terlihat makin membesar dan melahap hampir seluruh bangunan pasar yang terletak di Desa Fogi, Kecamatan Sanana itu.

Hingga berita ini dipublis, belum ada keterangan resmi tentang penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Reporter maluttimes.com masih melakukan upaya konfirmasi kepada pihak-pihak terkait.(tem/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *