MALUTTIMES – Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) melalui Direktur Jendral (Dirjen) Bina Keuangan Daerah memberikan apresiasi terhadap kinerja Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Halmahera Barat (Halbar), Maluku Utara.
Apresiasi Dirjen Bina Keuangan Daerah terhadap BPKD Halbar tersebut atas keberhasilan kinerja yang meningkatkan realiasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Halbar pada angka 80 persen, per bulan Desember tahun anggaran 2022.
Dirjen Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Dr. Drs. A. Fatoni, M. Si, kepada wartawan mengatakan, pengelolaan keuangan daerah hingga realisasi APBD bukan hal yang muda, meskipun begitu BPKD Halbar mampu untuk mencapai realisasi sebesar 80 persen.
“Satu apresiasi buat Pemda Halbar Wabil khusus pada bagian pengelolaan Keungaan karena penyerapan dan realisasi APBD per-Desember tahun 2022 ini mencapai 80 persen, ini patut diberikan apresiasi,”kata Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri RI saat berkunjung di Halbar Kamis, (22/12).
Dirinya menjelaskan, realiasi keuangan APBD jika mencapai pada angka 80 persen, secara otomatis sistem pengelolaan keuangan disebuah pemerintah sangat baik, dan itu saya temukan di pemerintah kabupaten Halmahera Barat.
“Itu artinya dari sini terlihat bahwa sangat penting bagi suatu pemerintahan untuk meningkatan Sumber Daya Manusia,”cetusnya.
Dr. Drs. A. Fatoni menambahkan, pelaksanaan kegiatan peningkatan SDM pengelola keuangan yang dilakukan di Kabupaten Halmahera Barat sangat tepat, sebab tanpa SDM yang dimaksud, pemerintahan tidak akan berjalan dengan baik.
“Makanya saya apresiasi Keuangan di Halbar, menurut saya keuangan Halbar begitu baik karena tidak ada kendala dalam implentasi keuangan hingga bisa mencapai 80 persen realiasi keuangannya,”ungkap Fatoni
Dikatakannya, kinerja keuangan tidak boleh berhenti sampai titik ini, olehnya itu, Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri RI akan terus mendorong agar semua Kabupaten/Kota di Indonesia termasuk Halbar terus meningkatkan SDMnya.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Bupati dan Kaban Keungan beserta jajaran, dengan begitu semangat terus meningkatkan SDM di bidang Keuangan,”ujarnya
Sementara kepala Badan Pengolalaan Keuangan Daerah (BPKD) Halmahera Barat, Chuzaemah Djauhar saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih atas muatan materi sosialisasi yang diberikan Kemendagri RI melalui Dirjen Bina Keuangan Daerah.
Mantan Sekretaris Dewan Halmahera Barat ini berjanji akan terus berupaya melakukan berbagai inovasi dan terobosan dalam sistem pengelolaan keuangan daerah sebagai langkah meningkatkan kinerja dan profesionalitas jajarannya kedeapan.
“Jadi, kemarin dalam sosialisasi semua Kasubag Keuangan dan Bendahara, setiap OPD di Pemkab Halbar ikut dilibatkan, mudah-mudahan dengan adanya materi yang diberikan, kedepan SDM kita bisa lebih baik,”tandasnya.(all)