Pengunjung Mesti Hati-hati, Plafon Ruang Tunggu RSUD Ir Soekarno Morotai Nyaris Ambruk

MALUTTIMES – Plafon Rumah Sakir Umum Daerah (RUD) Ir Soekarno Pulau Morotai, Maluku Utara nyaris ambruk. Plafon yang bolong atau rusak ini berada tepat di ruang tunggu.

Warga, M. Udin menyayangkan kondisi RS yang rusak. Ia mengaku kondisi plafon yang memprihatinkan itu sangat beresiko membahayakan pengunjung yang datang.

“Plafon yang rusak secepatnya harus diperbaiki, kalau ada orang yang duduk atau lewat, tiba-tiba plafon jatuh kena orang itu, sapa yang tanggungjawab,” ucap Udin, salah satu pengunjung RSUD Ir Soekarno kepada wartawan, Rabu (23/10/2024).

“Ini rumah sakit pasti banyak orang yang berkunjung, musibah tidak mengenal waktu, jadi tidak ada alasan plafon yang rusak itu segera diperbaiki,” pintanya.

Kondisi plafon RSUD Ir Soekarno Pulau Morotai. (Iki/maluttimes.com)

Sementara itu, Direktur RSUD Ir. Soekarno, dr. Intan Imelda Engelbert Tan saat dikonfirmasi di tempat.

“Tadi dirut ada, mungkin sudah pulang,” kata salah staf kepada wartawan.

Pantauan di lapangan, plafon rusak tidak hanya di ruang tunggu saja, tetapi sejumlah ruangan seperti ruang inap, ruang UGD juga alami hal yang sama. Plafon rusak akibat rembesan air hujan.

Sekedar informasi, pembangunan gedung RSUD Ir. Soekarno itu dimulai sejak tahun 2018 melalui APBD sebesar Rp34 miliar, dengan rincian gedung rawat jalan Rp7,9 miliar, gedung rawat inap kelas satu, dua dan tiga sebesar Rp16,5 miliar, gedung radiologi Rp4,3 miliar dan gedung Utdrs Rp4 miliar.

Gedung rawat jalan dikerjakan oleh CV Pelangi Nusantara, gedung rawat inap kelas satu, dua dan tiga dikerjakan oleh PT Mayagi Mandala Putra, gedung radiologi dikerjakan oleh CV Gamalia dan gedung Utdrs dikerjakan oleh CV Putra Andalan Sejati.(iki/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *