NHM Hadiri Seminar International “Conference on Local Wisdom for the Sustainability of Science, Technology and Community Development” di Kampus Uniera

MALUTTIMES – Mewakili Presiden Direktur PT Nusa Halmahera Minerals (NHM) Haji Romo Nitiyudo Wachjo biasa disapa Haji Robert, Amiruddin Hasyim selaku Wakil Presiden Direktur NHM bersama jajarannya menghadiri undangan seminar international Conference on Local Wisdom for the Sustainability of Science, Technology and Community Development yang berlangsung di Aula Kampus Uniera Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, pada Rabu (21/8/2024).

Dalam acara seminar berskala Internasional yang dilaksanakan oleh pihak Kampus Uniera ini, Amiruddin Hasyim Wakil Presiden Direktur NHM ketika hadir sebagai Invited Speaker ikut menjelaskan kaitan dengan pengembangan dan pemberdayaan masyarakat atau yang dikenal dengan program PPM.

“Program ini bagian dari kegiatan operasional NHM dalam rangka kontribusi terhadap pembangunan di wilayah sekitar kegiatan operasional perusahaan, khususnya 83 desa di lima Kecamatan sekitar tambang yakni Kecamatan Kao, Kecamatan Kao Teluk, Kecamatan Kao Barat, Kecamatan Kao Utara, dan Kecamatan Malifut,” jelas Amiruddin melalui siaran pers yang diterima redaksi maluttimes.com, Selasa (27/8/2024).

Pada kesempatan itu, pihaknya juga menyampaikan bahwa NHM telah memiliki Dokumen Rencana Induk PPM yang telah mendapat persetujuan teknis dari Kementerian ESDM.

“Dengan semua giat NHM selalu berfokus pada bidang Pendidikan, Kesehatan, Tingkat Pendapatan Pekerjaan, Kemandirian Ekonomi, Sosial dan Budaya, Lingkungan, Kelembagaan Masyarakat dalam menunjang Kemandirian, serta Infrastruktur Penunjang PPM,” kata Amiruddin.

Menurut Amiruddin kegiatan seminar Internasional tersebut sangatlah penting, karena dengan berkolaborasi, berkumpul dan berbicara kaitan hal-hal berkelanjutan sustainable, itu memang tidak bisa bergerak sendiri harus ada kerjasama stakeholder.

“Dengan dasar orientasi sebagai kerja sama tim, dan untuk maksud kolaborasi maka harus ada pelibatan (engagement) dengan berbagai pemangku kepentingan eksternal. Dalam konteks PPM tersebut, Bapak Haji Robert menginginkan ada upaya ekstra selain dari yang sudah ditentukan dalam ketentuan perundang-undangan,” sebut Amiruddin, seraya mengutip pesan Presiden Direktur dalam hal ini Bapak Haji Robert.

Lanjutnya, dalam ber-PPM NHM harus lakukan sesuatu yang sifatnya extra ordinary dan hal tersebut sejalan dengan filosofi beliau dalam menggeluti usaha pertambangan yakni “Menambang Dengan Hati” hal mana dapat ditafsirkan sebagai manifestasi kepedulian terhadap kaum lemah pra-sejahtera, lanjut usia, anak-anak yatim piatu, bantuan fasilitas percepatan akses transporatasi terhadap orang-orang sakit yang tidak mampu berobat dan hal-hal lain yang sifatnya darurat, kritikal dan urgen.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *