“Keberhasilan demokrasi di Morotai tidak hanya tergantung pada Bawaslu dan KPU. Tetapi peran aktif dari semua stakholder,” ucapnya.
Diketahui, dalam kegiatan apel siaga pengawasan pemilu serentak 2024 ini, juga dirangkaikan dengan launching 2 Program Inovasi Bawaslu RI yang dilaksanakan serentak di semua Bawaslu Kabupaten/Kota, yaitu Program “Jarimu Awasi Pemilu dan Posko Kawal Hak Pilih”.
Usai melaksanakan kegiatan ini, dilanjutkan dengan Rapat Koordinasi Pengawasan Pemutahiran Data Pemilih dan Penyusunan Daftar Pemilih pada Pemilu tahun 2024 yang dihadiri oleh Panwas Kecamatan dan Desa.(iki/red)