MALUTTIMES – Bantuan kemanusiaan bagi warga terdampak bencana banjir dan tanah longsor di sejumlah wilayah Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) terus berdatangan. Kali ini, Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas III Jailolo bersama para pengusaha perkapalan dan stakeholder pelayaran menyalurkan bantuan logistik, Sabtu (17/1/2026).
Bantuan berupa kebutuhan bahan pokok (sembako) hingga perlengkapan hidup sehari-hari tersebut diserahkan langsung di Posko Bencana yang dibangun oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Kementerian Sosial (Kemensos) di Kecamatan Ibu.
Adapun logistik yang disalurkan meliputi beras, minyak goreng, makanan siap saji seperti mi instan, air minum kemasan, perlengkapan mandi berupa sabun dan sampo, kebutuhan anak-anak, perlengkapan sandang, pembalut wanita, serta berbagai kebutuhan dapur lainnya.
Bantuan peduli bencana tersebut diserahkan langsung Kepala UPP Kelas III Jailolo sekaligus Ketua Tim Penggalangan Bantuan Sosial Bencana Banjir Halbar, Rosihan Gamtjim. Kepada awak media, Rosihan mengatakan bantuan tersebut merupakan hasil kolaborasi dari berbagai institusi, perusahaan, dan organisasi pelayaran.
“Jadi, sumber bantuan ini berasal dari Kantor UPP Kelas III Jailolo bersama sejumlah perusahaan dan organisasi, antara lain Asosiasi Pengusaha Kapal Penumpang Indonesia, PT Ibu Putera Mandiri, PT Pelita Tiga Putera, Koperasi TKBM Pelabuhan Jailolo, PT Zakira Karya Bersama, PT Aksar Saputera Line, PT Halmahera Jaya Abadi, PT Pelayaran Putera Mandiri, PT Tawadhu Sarana Utama, serta PT Gildha Mandiri Lestari,” jelas Rosihan.
Ia mengakui, meski jumlah bantuan yang disalurkan tidak terlalu besar, namun diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana alam.
“Bantuannya sudah diterima langsung oleh pihak posko, dan kami berharap dapat segera dinikmati oleh warga terdampak banjir dan longsor,” ujarnya.
Menurut Rosihan, penyaluran bantuan ini merupakan bentuk dukungan nyata kepada masyarakat Halbar yang sedang menghadapi musibah. “Kami berharap bantuan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar warga serta menjadi bagian dari upaya pemulihan pasca banjir,” tambahnya.
Sementara itu, pihak Posko BNPB dan Kemensos menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penggalangan bantuan tersebut. Bantuan yang diterima akan segera didistribusikan secara merata kepada setiap keluarga korban, sesuai data dan hasil verifikasi tim di lapangan.(all/red)














