Pemda Morotai Matangkan Event Fun Run 10 Kilometer 2026, Targetkan 2.000 Peserta

MALUTTIMES – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara mulai mematangkan pelaksanaan event Morotai Fun Run 10 Kilometer Tahun 2026. Melalui Dinas Pariwisata, Pemda Morotai menggelar rapat persiapan bersama pelaku usaha pariwisata guna memastikan kesiapan akomodasi dan pelayanan bagi peserta dan tamu yang akan datang.

Rapat tersebut berlangsung di Daloha Resort Jababeka, Desa Juanga, Kecamatan Morotai Selatan, Rabu (14/01/2026), sebagai langkah awal menyamakan persepsi, memperkuat koordinasi, serta menggalang dukungan seluruh pemangku kepentingan agar ivent berjalan sukses dan berdampak positif bagi pariwisata daerah.

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pulau Morotai, Muksin Soleman, dan dihadiri para pelaku usaha hotel, penginapan, rumah makan, serta masyarakat yang siap mendukung kelancaran pelaksanaan Morotai Fun Run 10 Kilometer yang puncaknya dijadwalkan pada 12 April 2026 mendatang.

Dalam arahannya, Muksin Soleman menegaskan pentingnya peran pelaku usaha pariwisata sebagai tuan rumah dalam menyambut ribuan peserta dan tamu yang akan hadir.

“Pelaku usaha harus menyiapkan kamar yang memadai, menjaga kebersihan, serta meningkatkan kualitas pelayanan agar peserta dan tamu mendapatkan pengalaman menginap yang nyaman dan berkesan selama berada di Morotai,” ujarnya.

Ia berharap seluruh pelaku usaha dapat menampilkan citra positif di setiap lini usaha, baik hotel, penginapan maupun rumah makan, sehingga ivent tersebut tidak hanya sukses secara penyelenggaraan, tetapi juga mampu memperkuat daya tarik wisata Pulau Morotai.

Muksin menyebutkan, jumlah peserta Morotai Fun Run 10 Kilometer ditargetkan mencapai sekitar 2.000 orang, termasuk peserta dari luar daerah hingga mancanegara.

“Dengan jumlah peserta yang besar, tentu dibutuhkan dukungan semua pihak agar ivent Morotai Fun Run dapat berjalan dengan baik, lancar, dan sukses, serta memberi dampak nyata bagi pertumbuhan sektor pariwisata dan ekonomi lokal,” pungkasnya.(iki/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *