MALUTTIMES – Wakil Bupati Pulau Morotai, Rio Christian Pawane, secara resmi melepas peserta Kuliah Berkarya dan Bermasyarakat (KBM) Universitas Pasifik Morotai (Unipas) Angkatan ke-10 Tahun Akademik 2025–2026. Kegiatan pelepasan berlangsung di Kampus Universitas Pasifik Morotai, Senin (26/01/2026).
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Rio menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Universitas Pasifik Morotai yang secara konsisten melaksanakan program KBM hingga memasuki angkatan ke-10.
Menurutnya, KBM merupakan wujud nyata pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat. Melalui program tersebut, mahasiswa tidak hanya memperoleh pembelajaran di ruang kelas, tetapi juga terjun langsung ke tengah masyarakat.
“Mahasiswa dapat melihat, merasakan, serta ikut berkontribusi dalam menjawab berbagai persoalan sosial, ekonomi, pendidikan, dan pembangunan di desa-desa,” ujar Rio.
Ia menegaskan, Pemerintah Daerah Kabupaten Pulau Morotai sangat mendukung program-program perguruan tinggi yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Hal ini dinilai mampu memperkuat sinergi antara dunia akademik dan pemerintah daerah dalam mendorong pembangunan.
Rio juga berpesan kepada seluruh peserta KBM agar senantiasa menjaga sikap, tutur kata, dan perilaku selama berada di tengah masyarakat. Selain itu, ia mengingatkan pentingnya menghormati adat dan budaya setempat serta membangun komunikasi yang baik dengan seluruh elemen masyarakat.
“Jadilah teladan yang membawa manfaat. Terapkan ilmu yang telah diperoleh dengan penuh tanggung jawab, kreativitas, dan semangat kebersamaan, sehingga kehadiran adik-adik sekalian benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” pesannya.
Ia berharap, kehadiran peserta KBM Universitas Pasifik Morotai dapat memberikan kontribusi positif dalam pemberdayaan masyarakat serta mendukung terwujudnya pembangunan daerah menuju Morotai yang Unggul, Adil, dan Sejahtera.
Di akhir sambutannya, Wakil Bupati Rio secara resmi melepas peserta KBM Universitas Pasifik Morotai Angkatan ke-10 Tahun Akademik 2025–2026, seraya berharap seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan lancar, aman, dan memberikan manfaat besar bagi masyarakat.(iki/red)










