Pelaku Pembunuhan dan Pemerkosa di Morotai Menyerahkan Diri

MALUTTIMES – Terduga pelaku pembunuhan dan pemerkosa petani di Desa Falila, Kecamatan Morotai Selatan, Pulau Morotai, Maluku Utara berinisial R alias Tole menyerahkan diri ke pihak kepolisian, Rabu (15/5/2024).

Menurut informasi yang berhasil dihimpun maluttimes.com menyebutkan, pria yang asal Kotq Mubagu, Sulawesi Utara itu menyerahkan diri dengan meminta makan di rumah warga. Tepatnya di komplek kilo meter empat, Desa Daruba, Kecamatan Morotai Selatan sekira pukul 14.48 WIT.

Saat menyerahkan diri, pelaku mengebakan baju lengan panjang hitam bertuliskan ang “Tanpa Tidore Tak Ada Lagu Dari Sabang Sampe Meraoke” dan celana pendek hitam serta topi. Kepada warga pelaku mengaku kelaparan.

Warga yang mengenal pelaku langsung menghubungi polisi. Berselang beberapa menit kemudian polisi tiba di lokasi dan mengamankan pelaku menuju Mapolres Pulau Morotai.

Terduga pelaku telah diamankan di Mapolres Pulau Morotai. (Iki/maluttimes.com)

“Dia (pelaku) serahkan diri di lokasi kilo empat dekat perumahan,” kata Abu warga sekitar.

“Jadi awalnya (pelaku) datang minta makanan di salah satu warga di kilo 4. Terus warga itu hubungi kami (polisi), dan kami langsung bergerak untuk mengamankan pelaku,” ucap salah satu anggota polisi.

Sementara itu, pelaku terpantau sudah berada di Mapolres untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.

Sekedar informasi, pelaku melarikan diri ke hutan usai melakukan aksi pembunuhan terhadap korban FP (43) tahun dan memperkosa istri korban FA (24) pada Minggu, 5 Mei 2024.(iki/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *