Ramadan Mubarak, Bupati Kepulauan Sula Santuni Anak Yatim dan Janda

MALUTTIMES – Pemerintah Daerah (Pemda) Kepulauan Sula menyalurkan ribuan paket sembako kepada para janda kurang mampu dan lansia di wilayah Kecamatan Sanana, Kepulauan Sula, Maluku Utara, Minggu (17/3/2024).

Bertempat di Istana Daerah Kepulauan Sula, Desa Fagudu, paket sembako itu diserahkan langsung oleh Bupati Kepulauan Sula, Hj. Fifian Adeningsi Mus, S.H.

Didamping Sekretraris Daerah Kepulauan Sula, Muhlis Soamole, Kapolres Kepulauan Sula, AKBP. Kodrat Muh Hartanto dan pimpinan OPD, bupati perempuan pertama di Maluku Utara itu juga membagi santunan dan takjil kepada anak yatim.

Baca Juga:  Upacara Hari Otonomi Daerah ke-28 di Morotai Sepi

Menurut catatan, penerima santunan sebanyak 420 anak yatim dan 1.200 penerima paket sembako terdiri dari para janda dan lansia yang berasal dari 14 desa yakni, Desa Wailau, Pastina, Umaloya, Waiipa, Waihama, Fogi, Fatce, Falahu, Fagudu, Waibau, Mangon, Mangega, Pohea dan Desa Bajo.

Bupati Fifian Adeningsi Mus berikan paket sembako. (Istimewa)

“Anak yatim piatu yang menerima paket bingkisan itu, masing-masing desa sebanya 30 orang maka jumlah secara keseluruhan 14 desa, jadi totalnya ada 420 orang anak yatim piatu,” ungkap Bupati Fifian kepada wartawan.

Baca Juga:  Warga Muhammadiyah Kepulauan Sula Shalat IED 10 April 2024, ini Lokasinya

Fifian berharap santunan ini bisa membuat anak-anak bisa menjalankan ibadah puasa Ramdan dengan suka cita.

“Jangan melihat dari bingkisan yang diberikan, tetapi melihat dari niat baiknya. Semoga peket bingkisan ini dapat bermanfaat dan berguna buat yang menerima di bulan suci Ramadan ini, dan semoga kita semua dalam keadaan sehat wal afiat. Amin,” ucapnya.(tem/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.