Seorang Perempuan di Ternate Ditemukan Tewas di Kamar Kos

MALUTTIMES – Seorang wanita di Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara ditemukan tewas, Senin (25/12/2023). Perempuan tersebut diketahui berinisial FM (20) asal Desa Togawa Besi, Kecamatan Galela Selatan, Kabupaten Halmahera Utara.

Berdasarkan informasi yang dihimpun menyebutkan, korban tewas tersebut pertama kali ditemukan oleh rekannya ZR alias Zulfikar sekitar pukul 01:20 WIT, di salah satu kamar kos yang terletak di wilayah Kelurahan Akehuda, Kecamatan Kota Ternate Utara.

Perempuan muda itu ditemukan tak bernyawa, disampingnya ada dua bayi kembar yang masih hidup. Kedua bayi itu langsung dibawa ke RSUD Chasan Boesoirie oleh aparat kepolisian yang tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mendapatkan perawatan.

Selaras dengan laporan pengaduan Polsek Ternate Utara Nomor: LS/07/XII/2023/Malut/Sek Utara. Tepat pada pukul 03:00 WIT, personel piket SPKT Polsek Ternate Utara dan tim Pulbaket bersamaan dengan Tim Identifikasi serta Reskrim Polres Ternate tiba di lokasi dan langsung melakukan olah TKP.

Pukul 04:30 WIT, Tim Kedokteran Forensik Biddokkes Polda Malut menuju ke TKP dan langsung melakukan visum luar terhadap korban. Selanjutnya pukul  04:45 WIT, mayat perempuan tersebutr dibawa ke RSUD Chasan Boesoirie. Perkara tersebut saat ini ditangani oleh Polres Ternate.(tr1/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *