Tiga Nasabah Bank Mega Ternate Raih Hadiah Paket Wisata ke Vietnam

MALUTTIMES – Tiga nasabah Bank Mega Cabang Ternate, Provinsi Maluku Utara meraih hadiah paket wisata Vietman dalam program “Meriah Bareng Mega”.

Ketiga nasabah yang beruntung itu adalah, Hj. Tanti Nuratis Sailu, Hj. Nurul Latifah dan Ricky Haryono Ciangdra.

Pimpinan Cabang Bank Mega Ternate, Lily A. Saputri Kayo mengatakan, program ini  dirancang untuk memanjakan nasabah yang mendambakan berwisata keliling dunia seiring dengan pulihnya situasi global dari pandemi Covid-19.

“Animo berwisata saat ini menjadi top of mind usai pandemi. Karena itulah Bank Mega ingin memberikan kejutan yang istimewa dan berbeda dengan program sebelumnya,” kata Lily kepada maluttimes.com, Selasa (15/8/2023).

“Kali ini Bank Mega akan mengajak nasabah yang beruntung untuk berwisata dengan destinasi Asia, Eropa hingga keliling dunia bagi pemenang yang beruntung,” cetusnya.

Lily menambahkan, setiap bulan Bank Mega akan mengundi 50 pemenang paket wisata destinasi Asia dan 1 pemenang paket wisata destinasi Eropa.

Di akhir program Bank Mega akan memberikan kejutan hadiah 2 pemenang grand prize untuk keliling dunia bebas pilih destinasi.

“Program ini berlangsung selama 7 bulan, telah dimulai sejak tanggal 1 Maret 2023, dan akan berakhir di 30 September 2023 yang diperuntukkan bagi nasabah perorangan yang memiliki tabungan Mega Dana atau Mega Maxi,” terangnya.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *